Wednesday, April 11, 2012

Website Konverter

Bismillah,,

Alhamdulillah, kali ini as-satrah mau nge-posting tentang sebuah website yang memiliki kapabilitas untuk mengkonversi suatu data atau file. Rata-rata mahasiswa hanya menggunakan netbook (dengan kapasitas prosesor intel atom) untuk mengerjakan tugas-tugas kuliah mereka. Terlebih lagi bagi mereka yang tiap hari harus membawa barang yang sekarang tidak lagi dianggap mewah ini untuk selalu standby disamping kita saat perkuliahan dimulai.

Beberapa kendala yang biasa dialami oleh pengguna netbook ini adalah mengkonversi suatu file ke tipe file yang lain. Masalah terbesarnya adalah kita harus punya aplikasi konverter yang sesuai dengan kebutuhan kita dan terinstall di netbook kita itu. Jelas ini menjadi suatu dilema apakah kita akan tetap meng-install  aplikasi tersebut sedangkan kapasitas netbook kita sudah sangat rendah, istilah kita "pasti netbooknya bisa tambah la-load (lambat loading)".

Nah kali ini, para pengguna netbook tidak usah khawatir karena zamzar.com hadir untuk menyelesaikan problem kita tersebut. Zamzar.com menyediakan fasilitas mengkonversi file image, file document, file music, file video, file e-book, dan file lainnya. Berikut cara penggunaanya:
 
Langkah untuk melakukan konversi di situs ini sangatlah mudah insyaaAllah,,
  • Pertama, upload file yang akan kamu konversi (<100MB) untuk (>100MB) sudah tidak free lagi
  • Kedua, pilih format tipe file yang akan kamu inginkan
  • Ketiga, tuliskan alamat email mu sebagai alamat pengiriman hasil konversi filemu
  • Keempat, lanjut klik convert


  • Kelima, tunggu hingga filemu selesai di upload
  • Jika sudah selesai, tunggu hasil konvert'annya di emailmu
You Wanna Try???
Selamat Mencoba,, :-)

    Daftar Blog Akhwaat